Selasa, 05 Mei 2015

Resep Membuat Ayam Bakar Petis

Ayam bakar petis merupakan salah satu menu spesial asali indonesia. Pernahkah anda mencoba nikmatnya ayam bakar petis ini? Berikut ini ResepMasakKita.Com akan memberikan Resep Membuat Ayam Bakar Betis.

Ayam Bakar Petis
Ayam Bakar Petis

Berikut Resep Membuat Ayam Bakar Petis :

Bahan

  • 1 ekor ayam, dibelah lebar tidak putus, tekan melebar
  • 4 lebar daun jeruk
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 400 ml dari ½ butir kelapa
  • ½ sendok makan garam
  • 1 sdt gula merah sisir
  • ½ sdt asam jawa
  • 1 sdm minyak untuk menumis

Bumbu Halus

  • 1 sendok makan petis
  • 10 butir bawang merah
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar disangrai
  • 1 cm jahe

Bahan Sambal Kacang

  • 150 gram kacang tanah digoreng dan dihaluskan
  • 2 butir bawang merah dihaluskan
  • 5 buah cabai merah keriting dihaluskan
  • 5 buah cabai rawit merah dihaluskan
  • 3 lembar daun jeruk dirilis halus
  • ½ sdt merah sisir
  • ½ sdt garam
  • 250 ml santan encer dari ¼ butir kelapa
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Pelengkap

  • Kacang panjang
  • Ketimun
  • Tomat
  • Terung
  • Salada

Cara Memasak Ayam Bakar Petis :

  1. Tumis bumbu halus, daun jeruk, serai. Aduk sampai matang. Masukkan ayam sambil diaduk hingga berubah warna. Tambahkan santan. Aduk sampai rata.
  2. Bumbui dengan garam, gula dan asam. Aduk hingga meresap. Bakar ayam sambil diolesi sisa bumbu hingga matang.
  3. Sambal : tumis bawang merah, cabai merah keriting dan cabai rawit hingga harum. Masukkan daun jeruk tumis hingga harum. Tambahkan kacang tanah, garam, dan gula merah lalu aduk rata. Tuang santan dan masak sampai kental.
Ok, itulah Resep & cara memasak ayam bakar petis. Sebaiknya, agar terasa lebih nikmat sajikan ayam bakar petis bersama sambal dan pelengkapnya. Nah, sekarang anda sudah bisa membuatnya dirumah. Selamat mencoba & semoga artikel ini bermanfaat. Amiin..